Aktivitas-aktivitas budaya dan festival pada awal musim semi berlangsung secara bergelora

(VOVworld)- Pesta lomba perahu tradisional yang berlangsung, Kamis pagi (11/2), di kecamatan Tinh Ky, kota Quang Ngai, provinsi Quang Ngai (Vietnam Tengah), menyerap kedatangan ribuan orang lokal dan wisatawan.

Aktivitas-aktivitas budaya dan festival pada awal musim semi berlangsung secara bergelora - ảnh 1
Lomba perahu tradisional (Ilustrasi)
(Foto: sggp.org.vn)

Bapak Nguyen Xi, Wakil Ketua Komite Rakyat kecamatan Tinh Ky, kota Quang Ngai, kepala panitia penyelenggara pesta lomba perahu tradisional tersebut memberitahukan: “Pesta lomba perahu tradisional kecamatan Tinh Ky merupakan aktivitas yang sudah ada sejak lama yang berkaitan dengan kebudayaan kelompok kapal pasukan laut Hoang Sa. Pesta ini bertujuan memohon cuaca yang baik dan kemudahan dalam budidaya dan eksploitasi perikanan serta memohon satu tahun baru dengan banyak kemenangan kepada semua orang”.

Juga pada pagi harinya, pesta adat pagoda Keo resmi dibuka di situs peninggalan sejarah tingkat nasional pagoda Keo, di kecamatan Duy Nhat, kabupaten Vu Thu, provinsi Thai Binh (Vietnam Utara). Pesta adat pagoda Keo tahun 2016 berlangsung bermacam ritual, permainan dan pertunjukan tradisional yang kental identitas budaya dan keberkaitan masyarakat.

Komentar

Yang lain