Banyak aktivitas memperingati ulang tahun ke-42 Pembebasan Vietnam Selatan dan Penyatuan Tanah Air diadakan

(VOVworld) – Selama hari-hari ini, di banyak daerha di seluruh Vietnam berlangsung aktivitas-aktivitas memperingati ulang tahun ke-42 Pembebasan Vietnam Selatan dan Penyatuan Tanah Air (30 April 1975-30 April 2017).


Banyak aktivitas memperingati ulang tahun ke-42 Pembebasan Vietnam Selatan dan Penyatuan Tanah Air diadakan - ảnh 1
Pameran foto di kota Ho Chi Minh sehubungan dengan tanggal 30 April
(Foto: nhandan.com)


Pada Sabtu malam (29 April), di Tugu Monumen Kemenangan, kota Dien Bien Phu, provinsi Dien Bien (Vietnam Utara) berlangsung program kesenian dengan tema “Ibu Pertiwi berada dalam hati”. Program kesenian ini membantu para penonton hidup kembali dalam suasana yang heroik dari Tanah Air, lebih mengerti dan menghormati nilai-nilai sejarah dari bangsa Vietnam.

Dari 28 April sampai 19 Mei, di Situs Peninggalan Sejarah Penjara Tahanan Komunis Vietnam, pulau Phu Quoc, pelukis Cao Le Quang mengadakan pameran seni rupa yang isinya mencerminkan penderitaan yang ditimbulkan oleh perang dengan tema “Ibu Pertiwi di laut”. Melalui lebih dari 40 lukisan, dia ingin menyatakan terimakasih kepada para martir yang telah gugur di Penjara Phu Quoc, bersamaan itu menginginkan agar semua orang berbagi dan meringankan penderitaan yang ditimbulkan oleh perang.

Berbaur pada suasana dari rakyat seluruh Vietnam dan kaum diaspora Vietnam di dunia, Minggu pagi (30 April), Asosiasi Orang Kamboja keturunan Vietnam di Pnom Penh, Kamboja memperingati ulang tahun ke-42 Pembebasan Vietnam Selatan. Pada kesempatan ini, para peserta membeberkan kembali tradisi perjuangan revoluioner yang heroik dari bangsa Vietnam, menyatakan terimakasih kepada para martir, keluarga orang yang berjasa kepada resolusi dan para prajurit disabilitas yang telah ikut serta dalam perang perlawanan demi pembebasan bangsa, mendatangkan kemerdekaan dan kebebasan kepada Tanah Air.

Pada kesempatan ini, Kedutaan Besar Vietnam di Perancis mengadakan dengan khimat peringatan ulang tahun ke-42 Pembebasan Vietnam Selatan, Penyatauan Tanah Air dan peringatan ulang tahun ke-40 peresmian kantor pertama Kedutaan Besar Republik Sosialis Vietnam di Perancis (29 April 1977-29 April 2017). Ketika berbicara pada upacara ini, Deputi Menteri Luar Negeri (Deputi Menlu) Vietnam, Le Hoai Trung menekankan: “Tanggal 30 April mempunyai banyak arti. Hari itu sekali lagi menegaskan kemerdekaan Vietnam, kemerdekaan yang telah diusahakan oleh Vietnam sejak menyatakan menjadi negara yang merdeka pada tahun 1945. Kedua, itu juga merupakan hari Penyatuan Tanah Air. Hingga kinia bisa melihat satu kenyataan bahwa Vietnam telah mencapai kemerdekaan seperti yang diinginkan oleh warga negara Vietnam. Sekarang ini, vietnam sedang menggeliat di banyak segi dan menjadi negara yang punya pendapatan menengah, bersamaan itu menggalang hubungan yang terbuka lebar dengan banyak negara di dunia. Sekarang, Vietnam menggalang hubungan strategis atau kemitraan komprehensif dengan semua negara Anggota Tetap Dewan Kemanan Perserikatan Bangsa-Bangsa dan menggalang hubungan yan erat dengan negara-negara di dunia, menjadi anggota dari organisasi internasional dan regional yang penting”.

Deputi Menlu Le Hoai Trung juga menegaskan bahwa semua prestasi besar yang dicapai oleh Tanah Air dewasa ini punya sumbangan penting yang diberikan oleh kaum diaspora Vietnam di luar negeri dan menginginkan agar kaum diaspora Vietnam di Perancis terus mengembangkan tradisi yang bernilai itu, saling bersatu dan membantu untuk membangun satu komunitas orang Vietnam yang kuat di Perancis.


Komentar

Yang lain