Deputi PM Vu Van Ninh : Perundingan TPP mendorong restrukturisasi ekonomi lebih cepat

(VOVworld) – Ketika menjawab pertanyaan wartawan Radio Suara Vietnam di sela-sela persidangan Majelis Nasional (MN) pada Kamis pagi (23 Oktober), Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vu Van Ninh menegaskan proses perundingan Perjanjian Kemitraan Ekonomi Trans Pasifik (TPP) akan mendorong proses restrukturisasi ekonomi lebih cepat.

Deputi PM Vu Van Ninh : Perundingan TPP mendorong restrukturisasi ekonomi lebih cepat - ảnh 1
Deputi PM Vu Van Ninh menjawab interviu wartawan
(Foto ilsutrasi : baomoi.com)

Dia menyatakan bahwa sekarang dalam waktu yang bersamaanVietnam melakukan banyak Perundingan tentang perjanjian perdagangan, yang paling penting yalah Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA) dengan EU, Jepang dan khususnya TPP. Semua perjanjian ini kalau ditandatangani pada waktu mendatang akan membuka banyak kesempatan, mendorong kerjasama investasi, perdagangan, pariwisata tetapi juga mengajukan banyak tantangan bagi perekonomian di dalam negeri, mendorong proses restrukturisasi ekonomi lebih cepat dan efektif. Dia mengatakan :“Dalam proses perundingan kita perlu berupaya menjamin kepentingan badan-badan usaha di dalam negeri. Ketika sudah terjamin, kita bisa membuka kesempatan yang  mereka perlukan. Sekarang Vietnam sedang melakukan perundingan menurut arah semua fihak bersama-sama berbahas di atas dasar saling menghormati kepentingan masing-masing”./.

Komentar

Yang lain