Festival wisata desa kerajinan tradisional kota Hanoi-Vietnam tahun 2016

(VOVworld)- Festival wisata desa kerajinan tradisional kota Hanoi-Vietnam tahun 2016 dibuka pada Kamis malam (29/9) dengan diikutsertai oleh kira-kira 250 gerai dari desa-desa kerajinan dan badan usaha produksi barang kerajinan tradisional, Dinas Pariwiata, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dari berbagai provinsi dan kota serta badan-badan usaha wisata. Aksentuasi Festival kali ini ialah merekontruksikan ruang desa sutra Van Phuc dan desa keramik Bat Trang, zona pagelaran ketrampilan dengan dikutsertai para artistan yang berasal dari 7 desa kerajinan tangan tipikal, zona pameran foto dan dokumen tentang desa-desa kerajinan tradisional beserta ruang seni instalasi dari produk-produk desa kerajinan.

Festival wisata desa kerajinan tradisional kota Hanoi-Vietnam tahun 2016  - ảnh 1
Para artisan dari desa keramik Bat Trang
(Foto: vov.vn)


Artisan unggul Duc Khoa, Wakil Ketua Asosiasi sulam-menyulam kota Hanoi memberitahukan: “Setiap tahun desa-desa kerajinan berpeluang menghadiri festival ini. Melalui festival kali ini, saya juga berhasil menemukan selera para pelanggan, berhasil mencari para mitra atau para pelanggan yang punya kebutuhan, sehingga pemesanan juga meningkat”.

Selain aktivitas menyosialisasikan desa kerajinan, agen-agen wisata peserta festival tersebut juga memperkenalkan paket-paket wisata ke desa kerajinan yang atraktif, memperkenalkan inti-inti sari kuliner kota Hanoi serta daerah-daerah yang lain. Festival tersebut berlangsung sampai dengan  2/10/2016. 

Komentar

Yang lain