Filipina masih mempertahankan hubungan ekonomi dengan AS

(VOVworld) – Sehari setelah Presiden Filipina, Rodrigo Duterte menyatakan “selamat tinggal” dengan Washington, Jumat (21/10), Menteri Perdagangan Filipina, Ramon Lopez menegaskan bahwa negara ini akan mempertahankan hubungan dagang dan ekonomi dengan AS.


Filipina masih mempertahankan hubungan ekonomi dengan AS - ảnh 1
Presiden Filipina, Duterte
(Foto : Kantor berita Vietnam)


Ketika berbicara di depan televisi CNN, Filipina, ketika mendampingi Presiden Duterte dalam kunjungannya di Tiongkok, Menteri Ramon Lopez menjelaskan bahwa Presiden Filipina menekankan keinginan memperkuat hubungan dengan Tiongkok dan ASEAN, alih-alih terlalu bergantung pada satu fihak.

Sebelumnya ketika berbicara di Beijing, Kamis (20/10), sehubungan dengan kunjungan resmi di Tiongkok, Presiden Duterte menyatakan “selamat tinggal” dengan Amerika Serikat dan bekerjasama dengan Tiongkok pada latar belakang Beijing dan Manila sepakat menangani sengketa di Laut Timur melalui perundingan.

Komentar

Yang lain