Indonesia memberi peringatan kapal asing yang menangkap ikan secara tidak sah

(VOVworld) – Pemerintah Indonesia, Rabu (29/6), telah mengeluarkan peringatan terhadap semua kapal asing yang dengan sengaja merembes wilayah laut negara ini untuk menangkap ikan secara tidak sah.


Indonesia memberi peringatan kapal asing yang menangkap ikan secara tidak sah - ảnh 1
Indonesia menenggelamkan kapal asing yang
menangkap ikan secara tidak sah di wilayah lautnya
(Foto: vietnam.vnanet.vn)

Di depan satu sidang kabinet, Presiden Indonesia, Joko Widodo menekankan akan mengenakan tindakan-tindakan keras terhadap obyek-obyek yang melanggar wilayah negara ini. Dia juga memberitahukan bahwa Jakarta telah memperkuat upaya untuk mencegah semua pelanggaran di laut, diantaranya ada masalah membentuk satu pasukan Satgas 115 untuk menghadapi semua aktivitas kriminal, maupun mengatasi beberapa kelemahan dalam upaya keras melawan pelanggaran yang dilakukan oleh kapal asing selama ini.


Komentar

Yang lain