Konferensi ke-9 tentang Kerjasama dan Perkembangan Provinsi-Provinsi Perbatasan Vietnam-Kamboja

(VOVworld) - Konferensi ke-9 tentang Kerjasama dan Perkembangan Provinsi-Provinsi Perbatasan Vietnam-Kamboja telah diadakan pada Rabu (15 Maret) di Phnom Penh, ibukota Kamboja di bawah pimpinan bersama Deputi Perdana Menteri, Menteri Luar Negeri Vietnam, Pham Binh Minh dan Deputi Perdana Menteri, Menteri Dalam Negeri Kamboja, Samdech Sar Kheng.



Konferensi ke-9 tentang Kerjasama dan Perkembangan Provinsi-Provinsi Perbatasan Vietnam-Kamboja - ảnh 1
Deputi Perdana Menteri, Menteri Luar Negeri Vietnam, Pham Binh Minh  (tengah) di depan Konferensi tersebut
(Foto: vov.vn)

Dua pihak telah sepakat terus memperkuat kerjasama antar kementerian, instansi dan daerah dua negara, aktif melakanakan permufakatan yang telah ditandatangani, menyempurnakan semua mekanisme dan kebijakan prioritas, memacu pertukaran  perdagangan perbatasan. Dua pihak sepakat terus saling menciptakan syarat yang kondusif bagi investasi, mendorong cepat laju delimitasi garis dan penancapan tonggak perbatasan di darat, terus memperhatikan dan mendorong aktivitas-aktivitas temu pergaulan persahabatan rakyat.

Mengakhiri konferensi ini, dua pihak telah mengeluarkan Komunike Bersama.

 

 

 

 

 


Komentar

Yang lain