Mensukseskan usaha pembaruan atas pendidikan dan pelatihan secara fundamental dan komprehensif

(VOVworld) - Mensukseskan usaha pembaruan atas pendidikan dan pelatihan secara fundamental dan komprehensif. Hal ini  telah ditekankan oleh Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Sinh Hung di depan acara memuji pelajar yang merebut hadiah Olympiade  Internasional dan para adisiswa dalam semua ujian nasional SMA tahun 2015  yang berlangsung di kota Hanoi, Senin malam (30/11). 



Mensukseskan usaha pembaruan atas pendidikan dan pelatihan secara fundamental dan komprehensif  - ảnh 1
Ketua MN Vietnam, Nguyen Sinh Hung  berbicara di depan  acara memuji pelajar yang merebut hadiah Olympiade  Internasional dan para adisiswa dalam semua ujian nasional SMA tahun 2015
(Foto: giaobao.com)

Ketika berbicara di depan acara pemujian tersebut, Ketua MN Nguyen Sinh Hung  berharap supaya para pelajar  yang mendapat pujian  hari ini  terus  mencapai banyak kemenangan di atas jalan  menaklukkan puncak pengetahuan  baru, bersamaan itu  juga berharap supaya  para pelajar  terus menegaskan dirinya sendiri menegakkan usaha dan memberikan banyak sumbangan pada  perkembangan,  kesejahteraan  Tanah Air.

Dalam periode baru, Ketua MN Nguyen Sinh Hung  menganggap bahwa  para guru dan seluruh instansi pendidikan perlu menganggap pendidikan-pelatihan sebagai politik  nasional  yang primer,  bersama-sama menyumbangkan tenaga, ketrampilan dan kearifan untuk meningkatkan  poendidikan Vietnam ke satu ketinggian baru.

Di depan acara pemujian ini, 45 pelajar yang mencapai prestasi yang cemerlang  dalam belajar   mencapai pemujian dan menerima piagam pujian dari Kementerian Pendidikan dan Pelatihan Vietnam. Diantaranya ada 28 pelajar yang ikut serta pada Olympiade  Internasional dan regional.


Komentar

Yang lain