Perancis mendorong resolusi baru PBB tentang perdamaian di Timur Tengah

(VOVworld) – Perancis telah berencana memulai perundingan tentang satu resolusi baru dari Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) untuk memulihkan prospek perdamaian antara Israel dan Palestina. Menteri Luar Negeri Perancis, Laurent Fabius pada Jumat (27 Maret) menyatakan bahwa perbahasan tentang rancangan ini akan dimulai pada beberapa hari mendatang.

Perancis mendorong resolusi baru PBB tentang perdamaian di Timur Tengah - ảnh 1
Menteri Luar Negeri Perancis, Laurent Fabius 
(Foto : baomoi.com)

Sebelumnya pada Desember 2014, DK PBB menolak satu resolusi yang menerapkan batas waktu untuk mencapai permufakatan terakhir dan membuka jalan bagi pembentukan Negara Palestina. Uni Eripa (EU) juga sedang mempertimbangkan menimbulkan tekanan terhadap Israel supaya mengadakan perundingan kembali dengan Palestina. Kalangan pejabat EU pada Jumat (27 Maret) menyatakan bahwa Belgia juga sedang menilai langkah baru untuk menimbulkan tekanan dengan maksud serupa./.

Komentar

Yang lain