Simposium tentang strategi pertumbuhan hijau

(VOVworld) – Sampai tahun 2020, volume emisi gas rumah kaca akan mencapai 96 juta ton karbonik sehingga berpengaruh buruk terhadap lingkungan ekologi dan kesehatan manusia. Demikian penilaian mayoritas peserta simposium dengan tema “Strategi pertumbuhan hijau”, yang diadakan pada Jumat pagi (31 Oktober) ini di kota Hanoi. Pada simposium ini, para peserta menegaskan bahwa usaha mengalihkan ke pola pertumbuhan hijau merupakan penegasan Vietnam dalam melaksanakan strategi pengembangan sosial-ekonomi untuk tahapan 2011-2020.

Simposium tentang strategi pertumbuhan hijau - ảnh 1
Simposium tersebut
(Foto: baomoi.com)

Proses ini menuntut adanya pembaruan yang benar-benar dalam cara berfikir dan bersikap yang tegas dalam aktivitas yang kongkrit. Di samping melakukan sosialisasi tentang penghijauan gaya hidup dan konsumsi yang berkesinambungan kepada penduduk, melakukan urbanisasi secara berkesinambungan, maka mempelajari, melakukan kerjasama dan belajar pengalaman-pengalaman dari negara-negara yang punya perekonomian hijau yang berkembang merupakan masalah yang amat diperlukan./.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain