Vietnam bersedia bekerjasama untuk beradaptasi dengan perubahan iklim dan perkembangan yang berkesinambungan

(VOVworld) - Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Wakil Harian  Ketua Komite Nasional tentang Perubahan Iklim, Trinh Dinh Dung dan Ibu Pratibha Mehte, Koordinator  Tetap Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Vietnam memimpin Forum Dialog tingkat tinggi antara Komite Nasional tentang  Perubahan Iklim dan para mitra perkembangan”. 


Vietnam bersedia bekerjasama untuk beradaptasi dengan perubahan iklim  dan perkembangan yang berkesinambungan - ảnh 1
Deputi PM Trinh Dinh Dung berbicara di depan forum tersebut
(Foto: baocongthuong.com.vn)



Ketika berbicara di depan  forum ini, Deputi PM Trinh Dinh Dung memberitahukan: Vietnam merupakan salah satu diantara negara-negara yang menderita banyak dampak dari perubahan iklim. Karena perubahan iklim, selama beberapa tahun ini, bencana alam, khususnya tauphan, banjir dan kekeringan semakin meningkat dalam hal intensitas, frekuensi, sehingga menimbulkan kerugian-kerugian berat tentang manusia dan merugikan perekonomian. Deputi PM Trinh Dinh Dung  memberitahukan: Vietnam telah dan sedang berinisiatif dan aktif menggelarkan Strategi nasional tentang perubahan iklim dan strategi-strategi pertumbuhan hijau, pencegahan dan penanggulangan bencana alam, pengembangan energi terbarukan dengan banyak program dan proyek beradapatasi dengan perubahan iklim dan mitigasi  emisi gas rumah kaca. Vietnam juga telah berkomitmen  secara kuat bersama-sama dengan komunitas internasional menghadapi secara efektif perubahan iklim, diantaranya memberikan rencana yang ditentukan oleh negara sendiri, terdiri dari memberikan sumbangan tentang mitigasi emisi gas rumah kaca dan beradaptasi dengan perubahan iklim.

Pada forum ini, wakil dari Badan Perseriktan Bangsa-Bangsa, Mitra perkembangan  (JICA), Bank Dunia di Vietnam, wakil  dari dua  Kedutaan Besar Denmark, Amerika Serikat  dan wakil dari Uni Eropa telah menegaskan penguatan kerjasama dengan Vietnam dalam menghadapi perubahan iklim pada beberapa tahun mendatang. Bersamaan itu berkomitmen akan terus berbagi pengalaman-pengalaman dan pengetahuan serta mengerahkan sumber-sumber daya yang sudah ada agar supaya bersama-sama dengan Vietnam  menghadapi perubahan iklim.

Komentar

Yang lain