Ibu Mai, orang yang memberikan kebahagiaan kepada anak-anak yang bernasib malang di kota Can Tho

(VOVworld) – Ibu Phan Thi Tuyet Mai adalah Wakil Ketua Front Tanah Air, kepala tim relawan sosial kecamatan Long Tuyen, distrik Binh Thuy, kota Can Tho (Vietnam Selatan), tapi, kaum muda di daerah ini menyebut dia dengan sebutan yang akrab yaitu Ibu Mai. Karena selama ini, dia masih menganggap pekerjaan membantu orang-orang yang mengalami kehidupan sesat jalan dan kesulitan sebagai sumber kegembiraannya sendiri.

Ibu Mai, orang yang memberikan kebahagiaan kepada anak-anak yang bernasib malang di kota Can Tho - ảnh 1 

Ilustrasi
(Foto: tienphong.vn)

Selama lebih dari 10 tahun ini, setiap hari, ibu Phan Thi Tuyet Mai selalu naik sepeda motor untuk datang ke semua tempat di kecamatan untuk memecahkan banyak urusan masyarakat. Dinamis dan hangat dalam pekerjaan, maka walaupun menerima tugas apapun dia selalu menyelesaikannya secara menonjol dengan hati sambarinya terhadap masyarakat dan dengan  persaaan terhadap nasib-nasib yang tidak mujur. Bapak Nguyen Thanh Son, Ketua Komite Rakyat kecamatan Long Tuyen, distrik Binh Thuy, kota Can Tho memberitahukan: “Masalah keamanan dan ketertiban yang stabil dewasa ini karena ada sumbangan tenaga dari tim relawan sosial. Beberapa pemuda yang sesat jalan telah mendapat bantuan sepenuh hati dari ibu  Mai untuk melakukan usaha ekonomi , misalnya bantuan dalam hal bibit ternak, bibit tumbuhan, ikut serta dalam produksi dan berbaur dengan masyarakat serta ikut serta dalam aktivitas sosial di daerah. Sebagai orang lansia yang berprestise dan melakukan penggerakan yang baik, maka rakyat sangat menyokong dia”.

Sebagai daerah yang terletak di peluaran kota, di kecamatan Long Tuyen ada banyak pemuda yang terlibat pada kebobrokan sosial dan terkena HIV. Ada banyak keluarga yang  ayah-ibunya meninggal dini sehingga meninggalkan anak-anak yang tak berdosa. Melakukan kontak dengan keluarga-keluarga yang seperti itu dan orang-orang yang terlibat pada kebobrokan sosial untuk meyakinkan  dan membimbing mereka kembali menjadi orang yang baik adalah pekerjaan yang teramat sulit sehingga banyak orang merasa enggan. Akan tetapi, ibu Phan Thi Tuyet Mai tidak enggan, melainkan dengan sabar mendekati mereka dan dia mendapat bantuan dari  para ayah-ibu dan sanak keluarga orang-orang itu. “Saya tidak putus akal, saya minta bantuan dari  sanak keluarga mereka. Saya sendiri melakukan pertemuan dengan ibu orang itu sebelumnya dan menjelaskan kepada dia bahwa saya memberikan satu kesempatan kepada anaknya. Kalau ibunya juga mencampakannya, maka bagaimana kehidupan anakny di kemudian haria. Saya membuka satu jalan ke luar untuk mereka bahwa mereka harus melakukan kerjasama dengan kader dan pemerintahan daerah untuk bersama-sama mendidik dan meyakinkan anak-anak”.

Dengan demikian, Ibu Phan Thi Tuyet Mai menjadi Ibunda dari banyak anak. Dia telah merentangkan tangan lebar-lebar untuk membimbing mereka kembali menjadi orang yang baik dalam masyarakat. Anak-anak lain mengagumi ketulusan hati tanpa mengenal lelah dari dia juga menyebut ibu Mai. Gajinya tidak besar, tapi karena hidup sendirian dengan memiliki bidang pekarangan, maka dia bisa menyediakan uang sendiri untuk  membantu orang-orang yang sesat jalan untuk memulai satu kehidupan baru. Sebagai seorang ibu sesungguhnya, selain pekerjaan sehari-hari, dia melakukan penggerakan di semua daerah untuk mencari lapangan kerja untuk setiap pemuda, mengumpulkan pakaian, beras, kue, buah-buahan yang diberikan oleh rakyat untuk diberikan kepada anak yatim-piatu, kepala keluarga pra-miskin. Banyak anak telah benar-benar sembuh dari ketagihan narkotika, berbaur kembali kepada keluarga dan membangun keluarga sendiri.  Suara tawa telah bergema dalam rumah-rumah yang pernah mengalami kesedihan.

Dengan pekerjaan diam-diam seperti itu, ibu Phan Thi Tuyet Mai telah mendapat kecintaan dari semua warga di daerah dan juga mendapat banyak piagam pujian dari pemerintahan berbagai tingkat, diantaranya ada piagam pujian yang diberikan oleh Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam kepada perseorangan yang mencapai prestasi khusus dalam mencegah dan memberantas narkotika, pelacuran dan HIV/AIDS. Walaupun pekerjaan begitu banyak, tapi kami selalu melihat senyumannya. Dia menyatakan bahwa saya berhasil melakukan pekerjaan itu karena telah digembleng pada masa peperangan ketika menjadi gadis penghubung. Sekarang ini, walaupun sedikit  menderita, tapi saya merasa gembira demi kebahagiaan anak-anak yang telah memberikan kebahagiaan besar kepada saya ialah dapat hidup secara benar-benar signigikan./.

Komentar

Yang lain