Pengalaman tentang pembangunan pedesaan baru di provinsi Dac Lac

(VOVworld) – Sebagai kecamatan-kecamatan pegunungan yang punya titik tolak perkembangan yang cukup rendah, tapi dengan kelihayannya dalam pekerjaan memberikan bimbingan yang dilakukan oleh pemerintahan, mendapat kebulatan pendapat dan dukungan dari warga, maka beberapa kecamatan di kabupaten Krong Pach, provinsi Dac Lac telah mencapai keseluruhan 19 kriterium dalam program target nasional tentang pembangunan pedesaan baru. Pengalaman yang sukses  ini sedang memacu banyak daerah lain di provinsi Dac Lac  mempercepat laju pembangunan pedesaan baru. 


Pengalaman tentang pembangunan pedesaan baru di provinsi Dac Lac - ảnh 1
Jalan pedesaan di provinsi Dac Lac
Foto: vovworld.vn

Pada 3 tahun lalu ketika baru menggelarkan program target nasional tentang pembangunan pedesaan baru, kecamatan Hoa Dong baru mencapai 7 diantara 19 kriterium tentang pedesaan baru. Diantaranya, beberapa kriterium yang penting seperti mengurangi prosentase kepala keluarga miskin, meningkatkan pendapatan per kapita masih sangat terbatas, masalah pembangunan infrastruktur pendidikan dan kesehatan masih jauh tertinggal terbanding dengan kriterium yang diajukan. Kecamatan ini juga adalah satu kecamatan “titik panas” tentang keamanan dan ketertiban di provinsi Dac Lac pada waktu itu.

Melaksanakan program pembangunan pedesaan baru, semua dukuh telah mengorganisasi rapat agar rakyat memilih Badan perkembangan tingkat dukuh guna menggelarkan semua resolusi dan rencana dari atasan dan kecamatan kepada rakyat dengan banyak bentuk. Bersamaan itu, setiap pejabat dan anggota Partai menjadi pelopor dalam setiap pekerjaan  kongkrit agar rakyat  melihat, mendukung dan mengikutinya. Misalnya dalam proses pembangunan jalan-jalan di dukuh, beberapa pejabat pemerintahan telah menjadi pelopor untuk melaksanakannya dulu. Ruas-ruas jalan pertama yang selesai telah membantu mobilitas rakyat menjadi kondusif, sehingga rakyat sangat mendukungnya. Ibu Luong Thi Doi, warga dukuh 17, kecamatan Hoa Dong, kabupaten Krong Pach memberitahukan: “Sebagai seorang warga, kami sangat mendukung program nasional ini. Dulu, ketika belum ada jalan beton, kalau ada hujan jalan ini penuh  lumpur, dari anak-anak sampai kami menjumpai kesulitan ketika berjalan di jalan ini. Tapi sekarang ini, kami berusaha bukan hanya demi kami, tapi juga untuk anak-anak kami supaya mudah pergi ke sekolah di atas jalan yang bersih dan megah”.


Pengalaman tentang pembangunan pedesaan baru di provinsi Dac Lac - ảnh 2
Jembatan membantu pelajar pergi ke sekolah secara kondusif
Foto: vov.vn

Setelah hampir 5 tahun menggelarkan pelaksanaan program pembangunan pedesaan baru, sampai Juni 2015, kecamatan Hoa Dong telah mencapai keseluruhannya 19 kriterium, wajah daerah pedesaan mengalami banyak perubahan dan bersemarak,  jalan-jalan kecamatan dibeton sampai 90%, sekolahan berbagai tingkat dibangun secara lengkap dan megah, jumlah kepala keluarga miskin turun menjadi hanya tinggal 3,4%, pendapatan per kapita mencapai 33 juta dong Vietnam per tahun, meningkat 2 kali lipat terbanding dengan tahun 2010. Bapak Nguyen Dinh Vuong, Ketua Komite Rakyat kecamatan Hoa Dong memberitahukan bahwa untuk mencapai hasil-hasil itu, hal yang paling penting ialah tekad dari seluruh sistim politik, kebulatan pendapat dan dukungan daeri rakyat. Harus mengambil warga sebagai sentral dan membuat mereka mengerti dan mendukungnya, maka proses pelaksanaan baru mencapai sukses.

Pada Mei 2015, kecamatan Ea Kao, kota Buon Ma Thuot resmi mendapat pengakuan sebagai kecamatan yang mencapai patokan pedesaan baru. Ini adalah kecamatan yang mencapai “garis final” paling dini dalam proses melaksanakan program target nasional tentang pembangunan pedesaan baru di provinsi Dac Lac untuk tahap 2010-2015. Bapak Phan Van Truong, Ketua Komite Rakyat kecamatan Ea Kao memberitahukan bahwa terhitung sampai Agustus 2012, kecamatan Ea Kao baru mencapai 9 diantara 19 kriterium tentang pedesaan baru. Untuk mencapai 10 kriterium sisanya, pemerintahan kecamatan ini dan semua ormas telah berpartisipasi dengan tekad tinggi. Setiap isi kriterium dibahas dan diambil pendapat melalui konferensi rakyat di setiap dukuh, menugasi setiap anggota pemerintahan kecamatan untuk mengurus setiap kriterium, setiap dukuh untuk memberikan masukan-masukan mengenai masalah-masalah kongkrit dalam setiap kriterium. Oleh karena itu, setiap warga berhasil menguasai kebijakan, mencapai kebulatan pendapat dan aktif ikut serta dalam gerakan ini. Bapak Phan Van Truong mengatakan: “Untuk melaksanakan pekerjaan ini, kami memberikan bimbingan yang tunggal dengan partisipasi dari seluruh sistim politik. Saya sendiri juga harus mengurus 2 kriterium yang paling sulit yaitu jalan-jalan dan sekolahan. Kita perlu memperhatikan kriterium-kriterium yang mungkin tidak tercapai untuk berfokus mengatasinya agar kriterium ini dicapai sesuai dengan ketentuan”.

Kenyataan penggelaran program target nasional tentang pembangunan pedesaan baru di provinsi Dac Lac memperlihatkan bahwa unuk mencapai semua target yang diajukan, bersama dengan kepemimpinan yang lihay dan ketat dari pemerintahan, hal yang paling penting ialah kebulatan pendapat dan dukungan rakyat. Ini merupakan faktor penting untuk membantu proses penggelaran mencapai hal yang kondusif dan efektif.  


Komentar

Yang lain