ABAC III: Membangun APEC yang terbuka, inovatif dan bersifat mencakup

(VOVWORLD) - Konferensi ke-3 Dewan Konsulitasi Badan Usaha APEC (ABAC III) telah berakhir pada Jumat (28 Juli) di kota Toronto, Kanada setelah berlangsung selama 5 hari dari 24-28 Juli. 
ABAC III: Membangun APEC yang terbuka, inovatif dan bersifat mencakup - ảnh 1Hoang Van Dung, Ketua Dewan Wirausaha APEC (ABAC) Việt Nam (tengah) pada Konferensi tersebut (Foto:  Doan Tan/Kantor Berita Vietnam)

Konferensi ini telah mencapai kesepakatan tentang isi-isi penting untuk membangun kawasan APEC yang terbuka, inovatif dan bersifat mencakup. Dalam komunike pers yang dikeluarkan setelah konferensi ini, para anggota ABAC III menekankan: APEC perlu menjadi satu kawasan yang terbuka, inovatif dan bersifat mencakup dengan satu visi jangka panjang untuk bisa menciptakan pertumbuhan yang berkesinambungan dan bersifat mencakup di kawasan. Untuk  berkembang menurut arah itu, ABAC menekankan empat bidang prioritas yaitu memperkuat integrasi dan liberalisasi perdagangan; mendorong  perkembangan badan-badan usaha kecil dan menengah (SMEs);  mengembangkan sains-teknologi; mendidik sumber daya manusia. Komunike ini juga menyerukan kepada APEC supaya melaksanakan langkah-langkah kuat yang menuju ke pembentukan Zona Perdagangan Bebas Asia-Pasifik (FTAAP) di atas dasar hasil-hasil yang telah dicapai dari permufakatan-permufakatan perdagangan regional yang ambisius seperti Perjanjian Kemitraan Trans Pasifik (TPP), Permufakatan Kemitraan Ekonomi Komprehensif (RCEP) dan Persekutuan Pasifik.

Sebelum  konferensi ini berakhir, para peserta konferensi ini telah menonton satu clip yang memperkenalkan kota Da Nang (Vietnam Tengah) dan mendengarkan perkenalan yang disampaikan oleh wakil delegasi Vietnam tentang pekerjaan persiapan bagi Konferensi Tingkat Tinggi APEC dan dialog-dialog antara ABAC dengan para pemimpin APEC pada akhir tahun ini.

Komentar

Yang lain