AS menyampaikan kepada DK PBB rancangan resolusi memberikan sanksi terhadap perilaku yang salah dari para prajurit penjaga perdamaian

(VOVWORLD) - Duta Besar (Dubes) Amerika Serikat (AS), di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Nikki Haley, pada Jumat (14 September), telah menyampaikan kepada Dewan Keamanan (DK) PBB satu rancangan resolusi tentang usaha memperkuat sanksi terhadap perilaku-perilaku salah dari para prajurit penjaga perdamaian PBB ketika melaksanakan tugas melindungi penduduk sipil. 

Naskah rancangan yang diterima oleh AFP mengusulkan hukuman-hukuman, di antaranya ada langkah mengusir pulang kembali tanah air, memindahkan kesatuan lain dan tidak memberikan gaji kepada para prajurit penjaga perdamaian PBB yang bersangkutan dangan perilaku-perilaku yang salah. Ketika berbicara di depan sidang DK PBB tentang aktivitas menjaga perdamaian, Dubes Nikki Haley menyatakan bahwa rancangan resolusi tersebut akan mendorong “kemajuan” dalam memperbaiki aktivitas menjaga perdamaian” dari PBB.

Sekarang ada 96.000 prajurit PBB yang sedang ikut pada 14 missi penjaga perdamaian di seluruh dunia.

Komentar

Yang lain