Banyak aktivitas sehubungan dengan Hari Guru Vietnam diadakan

(VOVworld) – Untuk menyambut peringatan ulang tahun ke-34 Hari Guru Vietnam (20/11/1982-20/11/2016), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc telah melakukan kunjungan kerja dan menyambut baik pimpinan, dosen, kader dan personil Universitas Nasional kota Ho Chi Minh.


Banyak aktivitas sehubungan dengan Hari Guru Vietnam diadakan - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc memberikan bingkisan
kepada Universitas Nasional kota Ho Chi Minh
(Foto: qdnd.vn)

Beliau merasa gembira ketika mengunjungi Universitas ini bertepatan pada peringatan Hari Guru Vietnam, pesta besar tidak hanya untuk instansi pendidikan, para guru, mahasiswa saja tapi juga adalah pesta dari hati, tradisi haus belajar, tradisi minum air harus ingat akan sumbernya dalam sepanjang sejarah dan kebudayaan Vietnam. Beliau menekankan: “Selama 34 tahun ini, tanggal 20/11 selalu adalah peristiwa yang istimewa, penuh dan kesan untuk seluruh instansi pendidikan dan semua warga negara Vietnam. Atas nama Partai Komunis dan Negara Vietnam, saya berterimakasih mendalam kepada semua guru di seluruh Vietnam. Khususnya para guru di daerah pedalaman, daerah pelosok, daerah perbatasan, laut dan pulau dari Tanah Air. Pemerintah Vietnam mengingat dan berterimakasih atas pengorbanan, andil diam-diam dan tidak mengenal lelah dari para guru”.

PM Nguyen Xuan Phuc menilai tinggi hasil pendidikan dan penelitian yang dilakukan oleh Universitas Nasional kota Ho Chi Minh selama ini, menjadi pelopor di seluruh negeri dalam pekerjaan penelitian dan penerapan ilmu pengetahuan. Tentang revolusi industri ke-4 yang sedang berlangsung, Beliau menyatakan bahwa usaha start-up merupakan perintah dari revolusi industri. Oleh karena itu, Universitas Nasional kota HO Chi Minh perlu memperhatikan pembangunan keamampuan-kemampuan yang perlu, memupuk talenta-talenta dan impian tentang start-up. Beliau sekali lagi menegaskan bahwa start-up merupakan ukuran keberhasilan dari Pemerintah yang konstruktif.

Pada Sabtu (19/11), Deputi Perdana Menteri (PM), Vu Duc Dam telah  mengunjungi dan menyemangati para guru dari Sekolah Dasar (SD) Dak Plao dan dan SD Quang Trung di kabupaten Dak Glong, provinsi Dak Nong sehubungan dengan Hari Guru Vietnam. Beliau berterimakasih kepada para guru yang telah mengatasi kesulitan, sepenuh hati menyampaikan pengetahuan kepada berbagai generasi pelajar di daerah pemukiman etnis minoritas yang menjumpai kesulitan berat di provinsi Dak Nong. Beliau menginginkan agar para guru terus mengembangkan tradisi dan mengatasi semua kesulitan untuk menyelesaikan tugas mendidikan manusia.

Dalam kesempatan Hari Guru Vietnam ini, Menteri Pendidikan dan Pelatihan Vietnam, Phung Xuan Nha telah mengirim surat ucapan selamat kepada  para guru, kader, personil dan pegawai negeri dari instansi pendidikan.

Juga sehubungan dengan ini, banyak daerah di seluruh Vietnam telah mengadakan rapat umum untuk memperingati Hari Guru Vietnam, melakukan banyak kunjungan untuk berterimakasih kepada berbagai generasi guru Vietnam.


Komentar

Yang lain