Delegasi Departemen Pendidikan dan Komunikasi Komite Sentral melakukan kunjungan di Kuba

(VOVworld) – Dari 27 sampai 30 Juni, Delegasi Departemen Pendidikan dan Komunikasi Komite Sentral Vietnam yang dikepalai Vu Ngoc Hoang, Wakil Kepala harian telah melakukan kunjungan kerja di Kuba guna mendorong hubungan dan pertukaran pengalaman di bidang pendidikan dan sosialisasi ideologi antara dua negara.

Vu Ngoc Hoang telah mengadakan temu kerja dengan Roberto Montesino Perez, Anggota Komite Sentral Partai, Kepala Departemen Pendidikan dan Olahraga Komite Sentral Partai Komunis Kuba. Dua fihak telah memperkenalkan fungsi dan tugas di masing-masing Departemen, bersamaan itu berbagi pengalaman tentang aktivitas dan pekerjaan pengarahan pengelolaan dalam serentetan bidang seperti pendidikan, kesehatan, sosial-kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi.

Delegasi Departemen Pendidikan dan Komunikasi Komite Sentral melakukan kunjungan di Kuba - ảnh 1
Vu Ngoc Hoang, Wakil Kepala harian 
Departemen Pendidikan dan Komunikasi Komite Sentral Vietnam
(Foto: tuyengiao.vn)


Vu Ngoc Hoang menegaskan dukungan Vietnam yang konsisten terhadap usaha revolusioner dari Partai, Pemerintah dan rakyat Kuba. Delegasi Vietnam juga melakukan kunjungan kerja di provinsi Artemisa, melakukan temu kerja dengan Komite Partai kota La Habana. Selama berada di Kuba, delegasi Vietnam juga mengunjungi Pusat Pers Internasional, tempat peringatan pahlawan bangsa Kuba, Jose Marti dan beberapa situs budaya dan wisata di Kuba./.

Komentar

Yang lain