DK PBB mengadakan sidang darurat tentang Suriah

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB), pada Rabu (7 Maret), telah mengadakan sidang  darurat  untuk berbahas tentang gagalnya perintah  gencatan senjata  dalam waktu 30 hari   di Suriah. 
DK PBB  mengadakan sidang darurat tentang Suriah - ảnh 1Satu sidang DK PBB tentang situasi Suriah. (Foto: AFP/Kantor Berita Vietnam) 

Sidang  yang diusulkan oleh Perancis dan Inggeris  akan berlangsung dalam ruang tertutup pada pukul 22.00 hari Rabu (7 Maret) pada latar belakang berbagai serangan udara dan bentrokan tetap terjadi di bagian Timur Ghouta di peluaran Damakus, Ibukota Suriah.

Sebelumnya, pada tanggal 24 Februari, DK PBB mengesahkan Resolusi 2401 yang  menuntut supaya segera menghentikan tindakan-tindakan permusuhan di seluruh Suriah dalam waktu 30 hari untuk membolehkan aktivitas-aktivitas pengangkutan bantuan  secara aman dan  permanen serta pengungsian para pasien atau orang-orang yang terluka di bagian Timur Ghouta, Suriah. Resolusi ini juga menuntut supaya  menghentikan semua blokade terhadap  Ghouta Timur, Yarmouk, Foua dan Kefraya, bersamaan itu juga menuntut  kepada semua pihak supaya menghentikan perampokan  obat-obatan dan bahan makanan yang dilakukan warga sipil.

Komentar

Yang lain