Gedung Putih mendukung undang-undang mengenai sanksi terhadap Rusia, RDRK dan Iran

(VOVWORLD) - Kalangan otoritas Gedung Putih menegaskan dukungan terhadap satu Rancangan Undang-Undang  (RUU) yang sedang dilaksanakan oleh Kongres Amerika Serikat (AS) untuk mengenakan sanksi-sanksi terhadap Rusia, Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) dan Iran. 
Gedung Putih  mendukung undang-undang mengenai sanksi terhadap Rusia,  RDRK dan Iran - ảnh 1Ilustrasi (Foto: Xinhua/Kantor Berita Vietnam) 

Pernyataan ini dikeluarkan satu hari setelah para legislator di Senat dan di DPR AS mengumumkan kesepakatan tentang RUU ini yang pada pokoknya mencegah Presiden Donald Trump mencabut atau melonggarkan sanksi-sanksi terhadap Rusia.

Menurut rencana, RUU tersebut akan dipelajari oleh DPR AS pada Selasa (25 Juli), kemudian ialah Senat dan akhirnya disampaikan kepada Presiden Donald Trump untuk ditandatangani  pemberlakuannya pada akhir bulan Juli ini.

Komentar

Yang lain