Iran dan Rusia terus bekerjasama di bidang nuklir

(VOVWORLD) - Iran dan Rusia sedang bekerjasama erat di banyak bidang yang bersangkutan dengan nuklir. Demikian informasi yang dikeluarkan Behrouz Kamlvandi, Juru bicara Organisasi Energi Atom Iran (AEOI) pada Kamis (20/9).

Kongkritnya, Behrouz Kamlvandi menyatakan bahwa Iran dan Rusia sedang bekerjasama membangun dua pabrik listrik baru. Selain itu, dia juga mengatakan bahwa dua negara sedang berbahas tentang pembangunan pabrik listrik nuklir ukuran kecil dan menengah di Iran.

Rusia telah membangun pabrik listrik nuklir dari Iran yaitu pabrik Bushehr dengan kapasitas 1000 Mw yang selesai pada Mei 2011. Dua negara telah sepakat mengupgrade pabarik listrik Bushehr. Menurut itu, periode pembangunan ke-2 dari pabrik ini akan meliputi dua basis dengan total kapasitas 2100 Mw. Acara pencangkulan pertama dari pembangunan dua basis senilai 10 miliar USD ini telah diadakan pada Oktober 2017. Direncanakan, pembangunan akan selesai pada tahun 2026.

Komentar

Yang lain