Jerman menolak rekomendasi mengirim angkatan darat ke Suriah dari AS

(VOVWORLD) - Pemerintah Jerman, pada Senin (8/7), memberitahukan bahwa negara ini tidak membuat rencana mengirim pasukan infanteri ke Suriah, melalui itu menolak rekomendasi Amerika Serikat (AS) yang berseru kepada negara Eropa ini supaya memperkuat intervensi militer dalam perang anti IS. 
Jerman menolak rekomendasi mengirim angkatan darat ke Suriah dari AS  - ảnh 1Serdadu Jerman ikut serta dalam latihan perang NATO pada tanggal 20/5/2019 (Foto: VNA)

Juru bicara Pemerintah Jerman, Steffen Seibert menunjukkan bahwa Pemerintah Jerman berniat terus melaksanakan langkah-langkah sekarang ini dalam rangka koalisi internasional anti IS, hal ini sama artinya akan tidak mengerahkan pasukan infanteri. Dia menekankan bahwa Jerman sedang melakukan perundingan dengan AS tentang bagaimana untuk memperkuat lebih lanjut lagi partisipasi Berlin dalam perang ini.

Sehari sebelumnya, Utusan khusus AS urusan masalah Suriah, James Jeffrey memberitahukan bahwa AS menginginkan agar Jerman mengerahkan pasukan infanteri ke Suriah Utara dan memperkuat intervensi militer dalam perang anti IS. Dia berharap akan menerima jawaban Jerman pada bulan Juli ini. Seruannya dikeluarkan pada latar belakang Washington sedang berupaya menarik serdadu keluar dari kawasan ini.

Komentar

Yang lain