Kehutaan perlu menjamin 3 target untuk berkembang secara berkesinambungan

(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Trinh Dinh Dung, pada Kamis (20 Juli), telah memimpin Konferensi Nasional tentang penggelaran Program target pengembangan kehutanan secara berkesinambungan tahap 2016-2020. 
Kehutaan perlu menjamin 3 target untuk berkembang secara berkesinambungan - ảnh 1 Panorama konferensi tersebut (Foto: Nhat Bac/VGP)

Pada konferensi tersebut, Deputi PM Trinh Dinh Dung menekankan bahwa penggelaran Program tersebut, perlu berfokus menjamin 3 target mengembangkan kehutanan secara berkesinambungan, yaitu membela kehutanan, mengkonservasikan alam dan mengembangkan kehutanan untuk meningkatkan liputan hutan, meningkatkan produktivitas dan kualitas kehutanan, meningkatkan produktivitas, kualitas dan efektivitas barang-barang kehutaan, mengaitkan  pengembangan kehutanan dengan pengembangan ekonomi untuk meningkatkan kehidupan warga dan melindungi lingkungan serta keamanan pertahanan. Menurut dia, untuk melaksanakan 3 target ini, pertama-tama ialah Kehutaan perlu dengan giat menyempurnakan institusi, kebijakan dan Undang-Undang tuntuk  menciptakan lingkungan hukum yang kondusif dalam melindungi dan mengembangkan kehutanan. Dia juga meminta supaya mengaitkan perancangan kehutanan dengan restrukturiasi Kehutanan untuk meningkatkan efektivitas dan daya saing. Deputi PM Trinh Dinh Dung juga meminta supaya menciptakan tenaga pendorong dan syarat untuk memobilisasi partisipasi dari semua unsur ekonomi dalam mengelola, membela dan mengeksploitasi kehutanan secara berhasil-guna.

Komentar

Yang lain