Kerjasama mencegah dan memberantas semua penyakit yang menular dari binatang ke manusia

(VOVworld)-  Pada Rabu pagi, (3 April), di kota Hanoi, Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan Vietnam mengadakan konferensi nasional tentang pencegahan dan pemberantasan semua penyakit yang menular dari binatang ke manusia.

Kerjasama mencegah dan memberantas semua penyakit  yang menular dari binatang ke manusia - ảnh 1

Ilustrasi
(Foto: alobacsi.vn)

Ketika berbicara di depan konferensi ini, wakil organisasi-organisasi internasional seperti Organisasi Kesehatan Sedunia, Organisasi  Kedokteran Hewan Dunia, Kedutaan Besar Amerika Serikat untuk Vietnam beserta semua mitra dan lembaga swadaya masyarakat di Vietnam menilai tinggi hasil-hasil yang dicapai oleh Vietnam dalam pekerjaan mencegah dan memberantas wabah penyakit yang menular dari binatang ke manusia. Khususnya, Vietnam telah mencapai sukses dalam mengekang penyakit SARS. Mencegah  wabah penyakit flu unggas dan HIV/AIDS dan lain-lain. Duta Besar Amerika Serikat di Vietnam, David Shear mengajukan pendapat: “Kita harus bersama-sama mencatat dan mendorong konektivitas antara banyak bidang untuk mengatasi secara efektif ancaman wabah penyakit yang menular dari binatang ke manusia, menciptakan kerjasama kejuruan bersama. Bersamaan itu, harus merancang satu sistim yang lebih menekankan masalah pencegahan lebih dari pada masalah menghadapi, menetapkan ancaman-ancaman wabah penyakit yang baru muncul sebelum dia menjadi pandemi, dari situ menghemat waktu dan sumber daya dalam mencegah, memberantas wabah penyakit dan membela nasib manusia./.

Komentar

Yang lain