Ketua MN Vietnam, Nguyen Sinh Hung memulai kunjungan resmi ke Republik Korea dan Myanmar

(VOVworld) – Pada Minggu (21 Juli), delegasi tingkat tinggi Majelis Nasional (MN) Vietnam yang dikepalai ketuanya, Nguyen Sinh Hung meninggalkan kota Hanoi memulai kunjungan resmi di Republik Korea dan Republik Federasi Myanmar dari 21 sampai 26 Juli, atas undangan Ketua Parlemen Republik Korea, Kang Chang Hee dan Ketua Majelis Tinggi merangkap Ketua Parlemen Republik Federasi Myanmar, Khin Ang Min.

Ketua MN Vietnam, Nguyen Sinh Hung memulai kunjungan resmi ke Republik Korea dan Myanmar - ảnh 1
Ketua MN Vietnam Nguyen Sinh Hung
(Foto: dangcongsan.vn)

Kunjungan resmi yang dilakukan Ketua MN Nguyen Sinh Hung di Republik Korea dan Myanmar kali ini bertujuan menggelarkan aktivitas diplomatik parlementer dari MN Vietnam, turut melaksanakan garis politik hubungan luar negeri dari Kongres Nasional ke-11 Partai Komunis Vietnam, bersamaan itu menegaskan politik Vietnam yang konsekwen dalam hubungan dengan dua negara ini.

Kunjungan tersebut juga turut mempertahankan laju perkembangan hubungan, khususnya kunjungan-kunjungan tingkat tinggi guna memperkuat pengertian dan saling percaya, mendorong hubungan persahabatan dan kerjasama antara Vietnam dengan Republik Korea dan Myanmar, antara MN Vietnam dengan Parlemen Republik Korea dan Myanmar menurut arah yang berkesinambungan, praksis dan efektif. Kunjungan ini juga turut meningkatkan peranan dan posisi Vietnam di gelanggang internasional dan mendorong usaha integrasi regional dan internasional dari Vietnam./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain