Konferensi penjagaan perdamaian PBB 2017 mengeluarkan kira-kira 50 komitmen

(VOVWORLD) - Konferensi penjagaan perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tahun 2017 (PKO 2017) telah berakhir setelah berlangsung selama 2 hari (14-15/11) di kota Vancouver, Kanada dengan 46 komitmen tentang memperbaiki aktivitas penjagaan perdamaian pada tahun-tahun mendatang untuk memperkuat bantuan aktivitas PBB.

Konferensi PKO 2017 telah menyerap partisipasi dari para Menteri pertahanan dan wakil senior dari lebih dari 80 negara dan 5 organisasi internasional. Semuanya ada 550 wakil yang ikut dalam konferensi ini berbahas tentang tantangan-tantangan yang semakin berbahaya dan rumit  yang harus dihadapi para pasukan penjagaan perdamaian dan personel bantuan penjagaan perdamaian.

Komentar

Yang lain