Konferensi tematik: “Pekerjaan terhadap orang Vietnam di luar negeri dan usaha melindungi warga negara

(VOVWORLD) - Dalam rangka Konferensi Diplomatik ke-30 dan Konferensi Nasional ke-19 Pekerjaan Luar Negeri, pada Selasa pagi (07 Agustus), Konferensi tematik: “Pekerjaan terhadap orang Vietnam di luar negeri dan usaha usaha melindungi warga negara” telah diadakan.
Konferensi tematik: “Pekerjaan terhadap orang Vietnam di luar negeri dan usaha melindungi warga negara - ảnh 1 Panorama konferensi tersebut (Foto: Khanh Linh/dangcongsan.vn)

Konferensi tersebut berfokus menilai hasil-hasil yang telah dicapai dan hal-hal yang belum dilakukan sejak Konferensi Diplomatik ke-29 sampai sekarang dan orientasi pekerjaan untuk tahap 2018-2020. Para Kepala Perwakilan telah berbagi pengalaman nyata, menunjukkan berbagai tantangan, kesulitan dan faktor yang berpengaruh terhadap hasil-guna pekerjaan tentang orang Vietnam di luar negeri dan usaha melindungi warga negara di daerah setempat. Di atas dasar itu, Konferensi tersebut telah menyepakati langkah kongkrit untuk meningkatkan lebih lanjut lagi hasil-guna dari pekerjaan-pekerjaan ini.

Pekerjaan tentang orang Vietnam di luar negeri dan usaha usaha melindungi warga negara selama ini telah mendapat perhatian khusus dari pimpinan Partai Komunis dan Negara Vietnam. Di bawah bimbingan langsung dari pimpinan Kementerian Luar Negeri dan partisipasi yang aktif dan berinisiatif dari badan-badan fungsional dan badan-badan perwakilan, semua pekerjaan ini telah mengalami perkembangan yang jelas, memberikan banyak kesuksesan dan terobosan yang baru, membuat orang Vietnam di luar negeri semain berkaitan dan berkiblat ke kampung halaman dan memberikan banyak sumbangan praksis pada usaha membangun dan membela Tanah Air.

Komentar

Yang lain