Kota Ha Noi memperkuat kerjasama dengan Kerajaan Inggris Raya di banyak bidang

(VOVWORLD) - Ketua Komite Rakyat  Kota Ha Noi, Nguyen Duc Chung, pada Jumat (05 Oktober), telah melakukan temu kerja dengan Utusan Khusus Perdana Menteri Inggris urusan perdagangan, Edward Vaizey yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.
Kota Ha Noi memperkuat kerjasama dengan Kerajaan Inggris Raya di banyak bidang - ảnh 1 Ketua Komite Rakyat Kota Ha Noi, Nguyen Duc Chung (kanan) menerima Utusan Khusus Perdana Menteri Inggris urusan perdagangan, Edward Vaizey (Foto: kinhtedothi.vn)

Pada temu kerja tersebut, Ketua Nguyen Duc Chung memberitahukan bahwa pada medio tahun 2019, Kota Ha Noi akan mengadakan program promosi investasi dan perdagangan di London, Ibukota Kerajaan Inggris Raya untuk menyosialisasikan dan memperkenalkan potensi dan peluang kepada para investor Inggris. Kota Ha Noi memacu badan-badan usaha Inggris melakukan investasi di bidang perdagangan, pengolahan hasil  kehutanan dan perikanan serta pariwisata. Di samping itu. Kota Ha Noi dan London juga perlu memperkuat koordinasi antara pasukan polisi untuk mencegah dan memberantas kriminalitas.

Pada fihaknya, Edward Vaizey memberitahukan bahwa bidang-bidang yang ingin dikerjasamakan dari Kota Ha Noi sangat dekat dengan kenyataan dan mudah digelarkan karena hal itu merupakan bidang-bidang unggulan yang dimiliki Inggris.

Komentar

Yang lain