Kunjungan Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong di Laos akan membantu meningkatkan hubungan dua negara ke satu ketinggian baru

(VOVworld) – Atas undangan Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos, Presiden Republik Demokrasi Rakyat Laos, Bounnhang Volachith, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong akan melakukan kunjungan persahabatan resmi ke Republik Demokrasi Rakyat Laos, dari 24 sampai 26/11 ini. Ketika menjawab interviu kalangan pers menjelang kunjungan ini, Ibu Sounthone Sayachac, Kepala Departemen Hubungan Luar Negeri Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos menekankan bahwa selama ini, hubungan Laos-Vietnam tidak henti –hentinya diperluas di semua segi dan terus berkembang secara intensif dan ekstensif di semua bidang seperti hubungan politik.

Kunjungan Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong di Laos akan membantu meningkatkan hubungan dua negara ke satu ketinggian baru - ảnh 1
Kepala Departemen Hubungan Luar Negeri
Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos, Sounthone Sayachac
(Foto: Pham Kien / Vietnam+)


Kunjungan Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong di Laos menunjukkan bahwa Partai, Pemerintah dan rakyat Vietnam selalu menghargai hubungan Vietnam-Laos, bersamaan itu menegaskan vitalitas dalam hubungan persahabatan istimewa Laos-Vietnam. Ibu Sounthone Sayachac menganggap bahwa kunjungan Sekjen Nguyen Phu Trong ke Laos kali ini akan memberikan sumbangan penting dalam memperluas dan meningkatkan hubungan persahabatan, solidaritas istimewa dan kerjasama komprehensif antara dua Partai, dua Pemerintah dan rakyat dua negeri Laos-Vietnam ke satu ketinggian baru. 

Komentar

Yang lain