Mencanangkan penciptaan logo peringatan ulang tahun ke-45 penggalangan hubungan diplomatik Viet Nam-Kanada

(VOVWORLD) - Asosiasi Persahabatan Viet Nam-Kanada (Gabungan Asosiasi Persahabatan Viet Nam), Rabu pagi (11 Juli), mencanangkan sayembara menciptakan logo peringatan ulang tahun ke-45 penggalangan hubungan diplomatik Viet Nam-Kanada dan logo Asosiasi Persahabatan Viet Nam-Kanada.
Mencanangkan penciptaan logo peringatan ulang tahun ke-45 penggalangan hubungan diplomatik Viet Nam-Kanada - ảnh 1Acara pencanangan  (Foto:  Van Diep/VNA)

Menurut prosedur sayembara ini, model logo yang sesuai akan digunakan dalam aktivitas-aktivitas memperingati ulang tahun ke-45 penggalangan hubungan diplomatik antara dua negara serta dalam semua aktivitas penyambutan lain dari Asosiasi Persahabatan Viet Nam-Kanada, bersamaan itu, turut melakukan sosialisasi dan informasi kepada orang Viet Nam di dalam dan luar negeri serta sahabat-sahabat internasional, aktivitas perdamaian, solidaritas dan persahabatan yang dilakukan oleh asosiasi ini.

Obyek peserta sayembara ini adalah berbagai perseorangan, organisasi dan kelompok pencipta yang merupakan warga negara Viet Nam, diaspora Viet Nam di luar negeri, orang asing yang tinggal, belajar dan bekerja di Viet Nam, tanpa membatasi jumlah karya peserta bagi setiap pencipta.

Karya peserta sayembara ini supaya dikirim ke Kantor Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam, Jalan Quan Thanh, nomor 105A, Distrik Ba Dinh, Kota Ha Noi dari tanggal 11 Juli sampai 25 September 2018.

Komentar

Yang lain