Menggelarkan pelaksanaan Permufakatan Paris tentang Perubahan Iklim di provinsi- provinsi Vietnam Tengah-Daerah Tay Nguyen

(VOVWORLD) -Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam, pada Jumat (28 Juli), di kota Hoi An, provinsi Quang Nam, telah mengadakan konferensi  menggelarkan pelaksanaan Permufakatan Paris tentang Perubahan Iklim di provinsi-provinsi  Vietnam Tengah-Daerah Tay Nguyen. 
Menggelarkan pelaksanaan Permufakatan Paris tentang Perubahan Iklim di provinsi- provinsi  Vietnam Tengah-Daerah Tay Nguyen - ảnh 1Panorama konferensi tersebut. (Foto:  baomoi.com)

Pada konferensi ini, para manajer dan ilmuwan di seluruh Vietnam di bidang  perubahan iklim telah menyampaikann referat-referat dan pengalaman dalam menghadapi perubahan iklim seperti pekerjaan manajemen Nagara tentang perubahan iklim; dampak dari perubahan iklim  dan upaya-upaya keras  dalam menghadapi perubahan iklim di provinsi Quang Nam; skenario  perubahan iklim dan dampak dari perubahan iklim di daerah Vietnam Tengah-daerah Tay Nguyen; bimbingan membangun rencana tingkat provinsi tentang pelaksanaan Permufakatan Paris tentang Perubahan Iklim.

Permufakatan Paris tentang Perubahan Iklim telah diesahkan oleh di Konferensi ke-21  Konvensi Kerangka Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Perubahan Iklim (COP21) adalah naskah hukum global pertama yang menentukan tanggung jawab dari semua pihak dalam menghadapi perubahan iklim. Titik berat Permufakatan Paris ini ialah mengeluarkan ketentuan-ketentuan yang bersangkutan dengan tanggung jawab dari setiap pihak peserta Konvensi Iklim dalam membangun dan melaksanakan sumbangan yang ditetapkan oleh negara itu sendiri.

Komentar

Yang lain