Mesir membentuk Komisi Amandemen Undang-Undang Dasar

(VOVworld) – Pada Sabtu (20 Juli), Presiden sementara Mesir, Adly Mansour telah menandatangani dekrit untuk membentuk satu Komisi hukum untuk mengamandir Undang-Undang Dasar (UUD) tahun 2012 yang dihentikan oleh tentara pada  3 Juli lalu.

Koran “Al Ahram” memberitakan bahwa Komisi tersebut yang dikepalai oleh Hakim, Awad Ali Saleh, Penasehat UUD Presiden akan memulai kerjanya pada Minggu (21 Juli) di kantor Dewan Shura-Majelis Tinggi Mesir dan ada waktu 1 bulan untuk menyelesaikan kerjanya. Menurut dekrit ini, satu “badan sekretariat teknik” juga dibentuk guna membantu komisi ini.

Mesir membentuk Komisi Amandemen Undang-Undang Dasar - ảnh 1
Presiden Sementara Mesir, Adly Mansour
(Foto: vietnamplus.vn)


Dalam satu perkembangan lain, kantor berita resmi Mesir, “MENA”, memberitahukan bahwa sidang pertama Kabinet sementara negara ini akan diadakan pada Minggu (21 Juli) dengan agenda yang berfokus pada masalah-masalah ekonomi dan keamanan./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain