Para pemilih menilai tinggi acara-acara interpelasi dan jawaban interpelasi pada persidangan ke-5, MN angkatan XIV

(VOVWORLD) - Setelah berlangsung tiga hari dari acara-acara interpelasi dari Majelis Nasional (MN) Vietnam  terhadap para Menteri Perhubungan dan Transportasi, Menteri Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup, Menteri Pendidikan dan Pelatihan, Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Disabilitas dan Sosial, banyak topik panas telah dijawab oleh para Menteri dan solusi-solusi pelaksanaan-nya pada waktu mendatang telah diajukan.
Para pemilih menilai tinggi acara-acara interpelasi dan jawaban interpelasi pada persidangan ke-5, MN angkatan XIV - ảnh 1Para anggota MN pada acara interpelasi (Foto: quochoi.vn)

Banyak pemilih di Provinsi Lam Dong mengangap bahwa pertanyaan-pertanyaan dan isi jawaban sangat terfokus dan menonjolkan masalah-masalah panas yang mendapat perhatian dari para pemilih. Bapak Le Van Toa, pemilih dari Kota Da Lat mengatakan:

“Acara interpelasi kali ini sangat positif, memberikan suasana baru dan menciptakan kepercayaan warga terhadap MN. Pertanyaan dan jawaban yang  dilakukan secara cepat dan singkat telah menciptakan suasana yang sangat bergelora di auditorium. Para anggota MN mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang terfokus, dan penjawab juga berfokus pada masalahnya”.

Sementara itu, pemilih Dang Hong Khanh, veteran perang di Kota Kon Tum menilai bahwa acara interpelasi kali ini telah mencapai pembaruan dan mendatangkan hasil-guna yang tinggi.

Komentar

Yang lain