Pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi BRICS

(VOVWORLD) - Konferensi Tingkat Tinggi ke-9 Kelompok perekonomian-perekonomian baru muncul papan atas di dunia (BRICS), (yang meliputi Brasil, Rusia, India, Tiongkok dan Afrika Selatan), telah dibuka pada Senin (4/9), di Kota Xiamen, Provinsi Fujian, Tiongkok.
 Pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi BRICS - ảnh 1 Pemimpin negara-negara pada konferensi BRICS, 4/9, di Tiongkok (Foto: AP)

Ketika berbicara di depan acara pembukaan tersebut, Presiden Tiongkok, Xi Jinping menegaskan bahwa pada latar belakang dunia sedang mengalami banyak perubahan yang rumit dan mendalam sekarang ini, kerjasama antara negara-negara BRICS memainkan peranan yang sangat penting, bersamaan itu mengimbau kepada semua negara anggota BRICS supaya mendorong kerjasama ekonomi yang praksis dalam menentang terorisme dan mendorong reformasi kemampuan penyelenggaraan ekonomi dunia. Presiden Xi Jinping mengimbau kepada semua negara anggotanya supaya mendorong kerjasama di bidang-bidang seperti perdagangan, investasi, moneter dan keuangan, konektivitas, perkembangan yang berkesinambungan, pembaruan dan kerjasama teknologi.

Konferensi tersebut akan berakhir pada Selasa (5/9).

Komentar

Yang lain