Pembukaan Kongres Nasional ke-6 Asosiasi Kaum Tani Vietnam.

(VOVworld) - Pada Senin pagi (1 Juli)  di kota Hanoi telah dibuka Kongres Nasional ke-6 Asosiasi Kaum Tani Vietnam  masa bakti 2013-2018.

Pembukaan Kongres  Nasional  ke-6 Asosiasi Kaum Tani  Vietnam. - ảnh 1
Kongres Nasional ke-6 Asosiasi Kaum Tani Vietnam dibuka pada Senin (1 Juli) di kota Hanoi
(Foto: http://danviet.vn)


Ketika berbicara di depan Kongres Nasional ini,  Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong menegaskan: Selama masa 5 tahun ini, gerakan kaum tani Vietnam terus mengalami perkembangan, memberikan sumbangan yang aktif pada usaha pembaruan, perkembangan sosial-ekonmi, membangun dan membela Tanah Air. Asosiasi Kaum Tani Vietnam telah mengembangkan peranan  sentral dan poros bagi gerakan kaum tani dan usaha pembangunan pedesaan baru, mengalami  perubahan, metode aktivitas,  memberikan banyak usulan kepada Partai Komunis dan Negara dalam menyusun kebijakan, menghimpun dan menggerakkan  berbagai lapisan tani, melakukan produksi, ikut membangun Partai, pemerintahan, membangun persatuan besar seluruh bangsa, mengentas dari kelaparan dan kemiskinan, menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan kaum tani. Sekjen Nguyen Phu Trong memberitahukan: “Semua gerakan kompetisi terus dikembangkan sesuai dengan setiap obyek dan praksis degan kepentingan  dan kebutuhan dari berbagai lapisan tani, menciptakan perubahan dalam hal kualitas dalam gerakan, organisasi Asosiasi  semakin berkembang, prosentase anggota meningkat secara berarti, barisan pejabat  semakin berkembang.  Dengan hasil-hasil yang telah dicapai dalam masa bakti lalu Partai Komunis dan Negara  mengakui dan memberikan banyak gelar dan hadah yang luhur, menegaskan kelas tani Vietnam  sebagai  kekuatan produktif  yang kuat,  sebagai kekuatan politik yang setia,  sebagai kekuatan pokok untuk mempertahankan dan menjaga kebudayaan yang kental dengan  identitas  tradisional”.

Sekjen Nguyen Phu Trong berpendapat bahwa pada masa bakti 2013-2018, Asosiasi Tani Vietnam terus memperkokoh dan membangun organisasi asosiasi yang kuat, mensukseskan program nasional tentang pembangunan pedesaan baru, membawa sektor sosial-ekonomi pedesaan berkembang, turut memberikan sumbangan kepada tugas sosial-ekonomi umum Tanah Air. Beliau meminta kepada Asosiasi ini supaya harus terus mengorganisasi dan meningkatkan kualitas “Gerakan produksi dan bisnis secara pandai”, “Bersama-sama membangun pedesaan baru”, turut menjamin ketahanan pangan nasional; membangun dan memperkokoh organisasi Asosiasi sebagai “Pusat dan peranan poros bagi gerakan petani dan usaha pembangunan pedesaan baru”.

Juga pada acara pembukaan ini, Kongres telah mendengarkan laporan-laporan evaluasi atas pekerjaan Asosiasi dan gerakan petani masa bakti ke-5, pengarahan untuk masa bakti ke-6; laporan penyempurnaan Peraturan Asosiasi dan laporan evaluasi Badan Eksekutif angkatan ke-5. Pada sore harinya, para anggota membahas laporan-laporan tersebut.

Kongres Tani dengan tema “Bersatu, melakukan pembaruan dan aktif berintegrasi dan mencapai perkembangan yang berkesinambungan” ini berlangsung dari 30 Juni sampai 3 Juli 2013./.

Komentar

Yang lain