Pembukaan Persidangan ke-72 MU PBB

(VOVWORLD) - Persidangan ke-72 Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (MU PBB), telah dibuka pada Rabu (13 September), menurut waktu WIB dengan dihadiri oleh para wakil dari 193 negara anggota dan organisasi-organisasi internasional di bawah pimpinan Ketua MU PBB angkatan ke-72, Miroslav Lajcak dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB, Antonio Guterres.
Pembukaan Persidangan  ke-72 MU PBB - ảnh 1 Ketua UM PBB, Miroslav Lajcak (Foto: VNA)

Dalam pidato pembukaan tersebut, Ketua Miroslav Lajcak menekankan prioritas-prioritas-nya dalam tahun mendatang selaku Ketua MU PBB serta meletakkan manusia dalam posisi titik berat pekerjaan, menyeimbangkan semua kepentingan, menjamin kualitas pekerjaan dan transparansi. Ketua baru MU PBB berharap supaya persidangan kali ini akan merupakan persidangan yang berkualitas, efektif dan memberikan banyak hasil kongkrit bagi masalah-masalah internasional. Dia secara khusus menekankan dua masalah mendesak sekarang ini ialah mencegah bentrokan dan masalah migran yang merupakan akibat wajar dari bentrokan.

Komentar

Yang lain