Pemimpin Kamboja menerima rombongan kerja VOV

(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (Deputi PM) Pemerintah Kerajaan Kamboja, Ibu Men Sam An, Rabu (15/11), telah menerima rombongan Radio Suara Vietnam (VOV) yang dikepalai oleh Nguyen The Ky, Anggota Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Direktur Jenderal (Dirjen) VOV yang sedang melakukan kunjungan kerja di Kamboja.

Pemimpin Kamboja menerima rombongan kerja VOV - ảnh 1 Pemimpin Kamboja menerima rombongan kerja VOV (Foto :VOV)

Dalam pertemuan ini, Deputi Deputi PM Pemerintah Kerajaan Kamboja, Ibu Men Sam An menekankan bahwa Pemerintah Kerajaan dan Radio Nasional Kamboja (RNK) menilai tinggi  uaya-upaya dan sumbangan yang diberikan VOV dalam pekerjaan menggelarkan semua proyek bantuan pembangunan stasion-stasion pemancaran yang disediakan untuk Kamboja. Deputi PM Men Sam An meminta kepada VOV supaya membantu RNK membuka kursus-kursus pendidikan para petugas dan personel RNK pada waktu mendatang.

Pada fihaknya, Dirjen VOV, Nguyen The Ky memberitahukan bahwa VOV dan RNK mempunyai hubungan kerjasama sudah sejak lama, dua fihak bersama-sama membangun dan mengembangkan basis material, teknik, barisan petugas, wartawan dan redaktor untuk RNK sejak hari pembentukan tahun 1978.

Sebelum-nya, pada hari yang sama, Dirjen VOV, Nguyen The Ky melakukan temu kerja dengan Direktur RNK, Tan Yan. Dua fihak telah berbahas tentang langkah-langkah memeprkuat kerjasama antara dua Radio pada waktu mendatang.

 

Komentar

Yang lain