PM Nguyen Xuan Phuc : Vietnam merupakan anggota yang bertanggung jawab, memberikan sumbangan yang aktif pada semua bidang dan aktivitas PBB

(VOVWORLD) - Demikian ditegaskan oleh Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, dalam interviu kalangan pers Senin (24/9) ketika mengepalai delegasi tingkat tinggi Vietnam untuk menghadiri  sesi perdebatan umum tingkat tinggi angkatan ke-73 Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat (AS) dari 25 September  sampai 1 Oktober 2018.
PM Nguyen Xuan Phuc : Vietnam merupakan anggota yang bertanggung jawab, memberikan sumbangan yang aktif pada semua bidang dan aktivitas PBB - ảnh 1 PM Nguyen Xuan Phuc  (Foto :Dangcongsan.vn)

PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan bahwa sejak masuk PBB pada tahun 1977, Vietnam merupakan salah satu di antara negara-negara pelopor dalam mendorong perdamaian, kemajuan, kerjasama dan perkembangan di dunia. Vietnam juga merupakan negara yang positif, memberikan sumbangan sumbangan yang kongkrit pada proses penyusunan dan pelaksanaan konvensi-konvensi internasional dari PBB dan membangun satu mekanisme multilateral global yang setara, transparan dan berhasil-guna, memenuhi keinginan bersama dari seluruh umat manusia. Dalam peranan sebagai Anggota Titak Tetap Dewan Keamanan PBB masa bakti 2008-2009, Vietnam memberikan sumbangan pada upaya bersama untuk menangani bentrokan di beberapa kawasan, memperkuat aktivitas penjagaan perdamaian PBB. Sekarang Vietnam mendapat dukungan dari banyak negara untuk sekali laki mencalonkan diri pada badan yang penting ini masa bakti 2020-2021. Vietnam juga aktif berpartisipasi pada beberapa organisasi, forum multilateral penting di kawasan dan di dunia seperti Francophonie, Uni Parlemen Dunia (IPU), ASEAN, APEC, WTO, ASEM dan lain-lain.

Komentar

Yang lain