Presiden AS dan Rusia mengadakan pembicaraan telepon tentang banyak masalah panas

(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Jumat (03 Mei), telah mengadakan pembicaraan telepon dengan timpalannya dari Rusia, Vladimir Putin tentang permufakatan-permufakatan senjata nuklir, bentrokan di Venezuela, Ukraina, masalah Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) serta laporan yang baru saja diselesaikan  oleh Jaksa Istimewa, Robert Mueller yang menuduh  Rusia melakukan intervensi pada pemilihan presiden AS pada tahun 2016. 

Ketika berbicara di depan para wartawan, Sekretaris pers Gedung Putih, Sarah Sanders memberitahukan bahwa kedua pemimpin tersebut telah melakukan  perbahasan yang lancar tentang permufakatan-permufakatan nuklir, termasuk permufakatan nuklir yang baru serta permufakatan yang diperpanjang dengan prospek ada  partisipasi Tiongkok. Namun Sanders tidak berbicara secara kongkrit traktat mana pada latar New START akan tidak berlaku lagi pada tahun 2021.

Sementara itu, di Twitter, Presiden Donald Trump menegaskan pendirian konsekuen bahwa AS mempertahankan hubungan persahabatan dengan Rusia, Tiongkok dan semua negara mempunyai makna yang positif.

Komentar

Yang lain