Presiden AS membela upayanya dalam menggalang hubungan dengan Presiden Rusia

(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump berbicara membela upaya-upaya  dia dalam  menggalang hubungan dengan timpalannya dari Rusia, Vladimir Putin setelah Bos Gedung Putih itu mengundang pemimpin Rusia mengunjungi AS pada musim gugur ini. 

 

 

Presiden AS membela upayanya  dalam  menggalang hubungan dengan Presiden Rusia - ảnh 1Presiden AS, Donald Trump (kiri) dan timpalannya dari Rusia, Vladimir Putin (Foto: Kantor Berita Viet Nam) 

Dalam wawancara  Televisi CNBC, pada  Jumat (20 Juli), Presiden Donald Trump  memberitahukan bahwa dia dan timpalannya dari Rusia Vladimir Putin  mempunyai hubungan baik dalam pertemuan puncak AS-Rusia yang diadakan  pada tanggal 16 Juli  di  Helsinki, Ibukota Finlandia. Namun, Bos Gedung Putih juga mengakui bahwa  dua pihak tidak mencapai kesepakatan tentang semua masalah yang dibahas dalam  pertemuan tersebut.

Presiden Donald Trump sedang menghadapi celaan kalangan politisi AS ketika para lesgislator dari kedua Partai Republik dan Partai Demokrat yang menyatakan ketidakpuasan tentang hasil pertemuan puncak AS-Rusia baru-baru ini dan menganggap bahwa ini merupakan peluang yang terlepas untuk dimintakan tanggung jawab kepada  Rusia  yang mengintervensi pilpres AS pada tahun 2016 –hal yang selalu ditolak Rusia. Tanpa memperdulikan celaan tersebut, di media sosial Twitter, Presiden Donald Trump menegaskan pertemuan puncak dengan Presiden Rusia  merupakan sukses besar.

Komentar

Yang lain