Presiden AS mengirim surat kepada timpalannya dari Rusia

(VOVWORLD) - Juru bicara Istana Kremlin, Dmitry Peskov, Rabu (8/8), mengkonfirmasikan bahwa Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump telah mengirim sepucuk surat kepada timpalannya dari Rusia, Vladimir Putin melalui kanal-kanal diplomatik.

Dmitry Peskov mengeluarkan konfirmasi tersebut setelah Senator AS, Rand Paul memberitahukan bahwa dalam satu kunjungan ke Moskwa, dia telah menyampaikan surat dari Presiden Donald Trump kepada Presiden Vladimir Putin, yang isinya menyinggung kerjasama antara Washington dan Moskow di berbagai bidang, meliputi pula anti-terorisme.

Dalam satu perkembangan yang lain, website “Wikileaks”, Rabu (8/8), memberitahukan bahwa Komisi Intelijen Senat AS telah meminta kepada pendiri “Wikileaks”, Julian Assange, supaya menjadi saksi mata dalam investigasi yang bersangkutan dengan intervensi Rusia dalam pilpres AS tahun 2016.

Komentar

Yang lain