Presiden Bashar Al Assad merasa optimis tentang prospek perundingan damai di Suriah


(VOVworld) – Ketika berbicara di depan delegasi legislator Perancis, Presiden Suriah, Bashar Al Assad, pada Minggu (8 Januari), menegaskan bahwa dia merasa optimis tentang perundingan damai yang direncanakan akan diadakan pada akhir bulan ini di Astana, Ibukota Kazakhstan.


Presiden Bashar Al Assad merasa optimis tentang prospek perundingan damai di Suriah - ảnh 1
Presiden Suriah, Bashar Al Assad
(Foto: AFP/Kantor Berita Vietnam)


  Seorang anggota delegasi legislator Perancis yang sedang mengunjungi Suriah, Thierry Mariani memberitahukan bahwa Presiden Bashar Al Assad juga menyatakan bahwa dia bersedia melakukan perundingan dengan kira-kira 100 kelompok pembangkang anti Pemerintah Damascus, kecuali organisasi-organisasi mujahidin. Thierry Mariani juga minta perhatian bahwa pemimpin Suriah telah menegasi tuduhan yalah pasukan–nya menyebabkan kejahatan-kejahatan perang.                                                  

Komentar

Yang lain