Presiden Republik Korea berkomitmen berinisiatif melakukan denuklirisasi semenanjung Korea

(VOVWORLD) - Presiden Republik Korea, Moon Jae-in menyatakan bahwa Pemerintah baru pimpinan-nya akan memegang posisi aktif dalam semua upaya global untuk melakukan denuklirisasi semenanjung Korea

Dalam satu video menyambut upacara pembukaan Forum Jeju, Jumat (1/6), pemimpin Republik Korea, Moon Jae-in  memberitahukan bahwa Republik Korea akan mengeluarkan satu gagasan yang sepenuhnya baru dan melaksanakan gagasan ini  demi perdamaian dan kemakmuran  abadi di kawasan.

    Presiden Republik Korea berkomitmen berinisiatif melakukan denuklirisasi semenanjung Korea - ảnh 1 Presiden Republik Korea, Moon Jae-in .(Foto: Koran Tentara Rakyat)

Dia memberitahukan bahwa Republik Korea akan bekerjasama dengan komunitas internasional, di antara-nya ada Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok untuk menangani  nuklir dari Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) dan turut memperbaiki hubungan antar dua bagian Korea dan hubungan Amerika Serikat-Republik Korea.

Tentang berbagai peluncuran rudal oleh RDRK akhir-akhir ini, Presiden Republik Korea, Moon Jae-in menamakan-nya sebagai satu tantangan tidak hanya terhadap semenanjung Korea saja, melainkan mengancam perdamaian dan kestabilan di dunia. Bersamaan itu, berkomitmen akan membela perdamaian, melalui pemberian balasan yang cepat dan kuat terhadap semua kemampuan pertahanan-nya dengan bantuan dari persekutuan dengan AS, kalau RDRK melakukan provokasi militer .

Komentar

Yang lain