RDRK bersedia mempertahankan hubungan dekat dengan Tiongkok

(VOVWORLD) - Hubungan antara Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) dan Tiongkok sedang berkembang menurut kebutuhan zaman baru dan Pyong Yang akan bersama-sama dengan Beijing mendorong lebih lanjut lagi hubungan dan persahabatan bilateral serta terus melakukan kerjasama erat. 
RDRK bersedia mempertahankan hubungan dekat dengan Tiongkok - ảnh 1 Pemimpin RDRK, Kim  Jong-un (kiri) dan Presiden Tiongkok, Xi Jinping (Ilustrasi) (Foto: AFP)

Demikianlah ditegaskan oleh pemimpin RDRK, Kim Jong-un dalam pesan terima kasih kepada Presiden Tiongkok, Xi Jinping yang telah mengirimkan utusan khusus untuk menghadiri upacara peringatan ultah ke-70 Hari Nasional RDRK baru lalu.

Pemimpin Kim Jong-un telah menyatakan perasaan terima kasih yang mendalam, bersamaan itu, menyatakan bersedia mengembangkan lebih lanjut lagi hubungan bilateral. Ketika menyinggung kunjungan yang dilakukan Li Zhan Shu, Anggota Harian Polit Biro Partai Komunis Tiongkok, pemimpin RDRK menyatakan bahwa kunjungan tersebut telah memanifestasikan kedekatan dan keakraban antara dua negara.

Komentar

Yang lain