RDRK menyatakan tidak melakukan perundingan tentang denukliriasi

(VOVWORLD) - Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), pada Sabtu (04 November), telah menyatakan tidak melakukan perundingan dengan Amerika Serikat (AS) tentang masalah denuklirisasi, bersamaan itu menegaskan bahwa program nuklir merupakan pilihan strategis yang membantu Pyong Yang memperkuat kamampuan pertahanan. 
RDRK menyatakan tidak melakukan perundingan tentang denukliriasi - ảnh 1Rudal Hwasong-12 yang diluncurkan oleh RDRK pada tanggal 17/9. (Sumber: Yonhap/VNA)

Pernyataan yang dimuat oleh Kantor Berita Sentral  Korea (KCNA) tersebut menekankan bahwa AS perlu membatalkan harapan tentang perihal RDRK duduk di meja perundingan untuk membahas masalah de-nuklirisasi dan menunjukkan bahwa Pyong Yang akan terus memperkuat kemampuan deterensi nuklir kecuali “kebijakan permusuhan yang dikeluarkan oleh AS terhadap RDRK dihapuskan”. Pernyataan tersebut juga menegaskan bahwa RDRK tidak memprotes dialog untuk memecahkan situasi ketegangan sekarang ini, tapi akan tidak pernah merundingkan masalah-masalah yang bersangkutan dengan kepentingan dan keamanan nasional.

Komentar

Yang lain