Republik Korea adalah negara pertama yang menghentikan impor minyak tambang dari Iran

(VOVWORLD) - Kementerian Miyak Tambang Iran, pada Minggu (23 September), telah mengkonfirmasikan bahwa Republik Korea telah menghentikan impor minyak tambang dari Negara Republik Islam ini. 

Kantor Berita SHANA mengutip kata-kata kepala badan hubungan publik dari kementerian tersebut, Kasra Nouri menunjukkan bahwa “Sudah 3 bulan terus-menurus Republik Korea tidak mengimpor minyak tambang dari Iran. Republik Korea adalah negara pertama yang menghentikan impor minyak tambang dari Iran setelah ancaman sanksi dari Amerika Serikat (AS) terhadap negara ini.”

Sanksi AS ke-2 yang dikenakan terhadap Iran direncanakan akan menjadi efektif pada tanggal 5/11 mendatang, di antaranya menyasar ke bidang-bidang galangan kapal, transportasi laut, energi, pelabuhan, transaksi-transaksi yang bersangkutan dengan minyak tambang Iran dan permufakatan-permufakatan bisnis antar-organisasi keuangan asing dengan Bank Sentral Iran.

Komentar

Yang lain