Reuni keluarga antar-Korea 2018: Sepakat mengorganisasi lagi reuni keluarga pada tahun ini

(VOVWORLD) - Ketua Lembaga Palang Merah dari dua bagian negeri Korea sepakat mengorganisasi lagi satu reuni keluarga yang terpisah dalam Perang Korea pada tahun ini, mungkin pada akhir bulan Oktober mendatang.
Reuni keluarga antar-Korea 2018: Sepakat mengorganisasi lagi reuni keluarga pada tahun ini - ảnh 1 Ilustrasi (Foto: Getty Images)

Park Kyung-seo, Ketua Lembaga Palang Merah Republik Korea, pada Sabtu (25/8), memberitahukan bahwa telah bisa mencapai kesepakatan dengan timpalannya dari Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), Park Yong-il dalam pertemuan di sela-sela reuni keluarga-keluarga yang terpisah dalam perang di zona peranginan di gunug Kumgang, wilayah RDRK yang lalu. Park Kyung-seo memberitahukan bahwa dia telah berbahas dengan Park Yong-il tentang penyelenggaraan lagi satu reuni keluarga pada tahun ini sepertinya reuni keluarga kali ke-21 ini. Dua fihak memutuskan berbahas tentang waktu serta infomarsi-informasi kongkrit yang lain dalam pertemuan tingkat staf ahli.

Kira-kira 600 orang Republik Korea, di antaranya ada para anggota lebih dari 160 keluarga, telah ikut serta dalam dua reuni keluarga secara terpisah antar-Korea pada pekan lalu.

Komentar

Yang lain