Rusia mendorong upaya memecahkan masalah Semenanjung Korea

(VOVWORLD) - Juru bicara Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Rusia, Maria Zakharova, pada Kamis (29 Maret), telah memberitahukan bahwa serentetan pertemuan antara para wakil semua fihak yang bersangkutan untuk membahas situasi Semenanjung Korea bisa berlangsung di Moskwa, Ibukota Rusia pada waktu mendatang. 
Rusia mendorong upaya memecahkan masalah Semenanjung Korea - ảnh 1 Juru bicara Kemlu Rusia, Maria Zakharova (Foto: TASS/VNA)

Menurut dia, Rusia akan memperkuat koordinasi untuk mendorong kecenderungan positif sekarang ini dalam masalah Semenanjung Korea, khususnya meninjau penyelenggaraan serentetan pertemuan antara para wakil semua fihak yang bersangkutan di Rusia pada waktu mendatang.

Ketika ditanya tentang kemungkinan pemimpin Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) Kim Jong-un melakukan kunjungan ke Rusia, Maria Zakharova memberitahukan bahwa kunjungan yang akan dilakukan pemimpin Kim Jong-un ke Rusia sedang ditinjau dan bisa berlangsung pada masa depan yang dekat. Menurut dia, tidak mengecualikan kemungkinan Menteri Luar Negeri RDRK, Ri Yong-ho juga melakukan kunjungan ke Rusia pada waktu mendatang. Dia juga menyatakan bahwa akan ada pengumuman tambahan tentang waktu, cara dan tingkat dialog antara dua fihak.

Komentar

Yang lain