Sains, teknologi dan inovasi kreatif-Satu pilar bagi perkembangan sosial-ekonomi Viet Nam

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Viet Nam, Nguyen Xuan Phuc, pada Rabu pagi (15 Mei) di Kota Ha Noi, telah menghadiri Konferensi dengan tema: “Sains, teknologi dan inovasi kreatif: Satu pilar bagi perkembangan sosial-ekonomi Viet Nam”.
Sains, teknologi dan inovasi kreatif-Satu pilar bagi perkembangan sosial-ekonomi Viet Nam - ảnh 1PM Viet Nam, Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan konferensi tersebut. (Foto: VTV)

Ketika berbicara di depan konferensi ini,  PM Nguyen Xuan Phuc menilai tinggi para mitra  asing  yang  telah berbagi pengalaman bernilai untuk mengembangkan ekonomi digital dan inovasi kreatif di Viet Nam. PM Nguyen Xuan Phuc berulang kali menekankan: pada saat sumber-sumber kekayaan material yang semakin dieksploitasi semakin kering, maka  kearifan dan inovasi kreatif  yang semakin dieksploitasi semakin  berkembang.  Beliau juga  mengatakan bahwa opsi pertumbuhan  bersandarkan pada  modal, kerja perlu  diganti menurut arah mengembangkan ekonomi digital bersandarkan pada inovasi kreatif  dan pengembangan sains, teknologi. Ini merupakan langkah-langkah penting untuk membantu Vietnam bisa keluar perangkap pendapatan menengah.

Pada konferensi ini, para pakar dan ilmuwan menunjukkan jelas peranan sains, teknologi dan inovasi kreatif sebagai satu pilar penting dalam perkembangan sosial-ekonomi; berbagai pengalaman-pengalaman internasional, di antaranya ada Republik Korea; bersamaan itu  merekomendasikan  solusi-solusi dan kebijakan-kebijakan kongkrit kepada Viet Nam. Menteri Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Viet Nam, Chu Ngoc Anh mengatakan bahwa agar sains-teknologi benar-benar menjadi tenaga pendorong dan fundasi bagi perkembangan sosial-ekonomi, maka perlu menyempurnakan secara sinkron institusi, undang-undang, membuat kebijakan untuk menyerap sumber daya manusia yang berkualitas tinggi, para ilmuwanf dalam dan luar negeri; melakukan investasi  pada sains dan teknologi, terutama  badan usaha,  badan usaha kecil dan menengah; memperkuat keterkaitan antar-institut dan sekolahan  supaya benar-benar menjadi pusat inovasi kreatif.

Komentar

Yang lain