Sekjen PBB, Antonio Guterres dan Presiden Mesir, Abdel Fattah El-Sisi berbahas tentang masalah-masalah regional yang penting

(VOVWORLD) - Presiden Mesir, Abdel Fattah El-Sisi, pada Rabu (3 April), telah mengadakan pembicaraan dengan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Antonio Guterres  yang sedang melakukan perlawatan di Kairo, Ibukota Mesir untuk berbahas tentang situasi regional dan upaya-upaya internasional untuk menghentikan krisis di beberapa negara Arab.

Pada pembicaraan ini, dua pihak berfokus berbahas tentang upaya-upaya keras untuk memecahkan krisis di Suriah, Libia dan Yaman serta tentang upaya memecahkan masalah Israel-Palestina di atas dasar resolusi-resolusi internasional dan solusi dua negara. Pihak Mesir menilai tinggi upaya-upaya Sekjen PBB untuk mendorong perdamaian dan keamanan di Afrika.

Pada pihaknya,  Sekjen PBB Antonio Guterres  menekankan peranan utama Mesir di Libia, bersamaan itu memberitahukan; Mesir dan PBB sedang bekerjasama mencegah situasi konfrontasi antar-partai di Libia dan menuju ke  target stabilitas di negara ini.

Yang bersangkutan dengan bentrokan Palestina-Israel, Sekjen Antonio Guterres  menilai tinggi upaya-upaya Mesir untuk menghentikan eskalasi ketegangan di Jalur Gaza. PBB dan Mesir sedang bekerjasama menggelarkan solusi dua negara dengan Yerusalem sebagai ibukota baik dari Palestina maupun dari Israel.

Sekjen Antonio Guterres juga memberitahukan akan datang ke Libia setelah mengakhiri kunjungan-nya di Mesir dan mengadakan perbahasan-perbahasan tentang situasi  negara di Afrika utara ini.

Komentar

Yang lain