Sidang Pleno ke -3 Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok berakhir

(VOVWORLD) - Sidang Pleno ke -3 Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok (KS PKT) angkatan XIX mengeluarkan komunike bersama mengakhiri sidang yang berlangsung dari 26-28/02.
Sidang Pleno ke -3 Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok berakhir - ảnh 1Sidang Pleno ke -3 Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok berakhir . (Foto: vnplus)

Menurut komunike ini, Sekretaris Jenderal Tiongkok, Xi Jin Ping telah membacakan pidato yang penting di Sidang ini. Sidang ini telah mengesahkan rencana dafter nama pemimpin Negara­ untuk disampaikan kepada persidangan pertama Kongres Rakyat Nasional Tiongkok, angkatan ke XIII dan rencana personalia pemimpin Konfrensi Permusyawaratan Politik Rakyat (MPPR) Tiongkok untuk disampaikan ke persidangan pertama Komite Permusyawaratan Nasional MPPR Tiongkok angkatan ke – XIII. Konferensi ini juga menilai dan mengesahkan keputusan reformasi yang intensif dan ekstensif semua badan Partai dan Pemerintah, serta satu rencana reformasi. Rincian dari rencana reformasi ini akan diumumkan dalam persidangan Kongres Rakyat Nasional mendatang.

Persidangan pertama Kongres Nasional Rakyat Tiongkok angkatan XIII dan Sesi pertama Komite MPPR Tiongkok angkatan XIII direncanakan akan dibuka pada tanggal 05/03 dan 03/03 mendatang.

Komentar

Yang lain